BERITABANGGAI.COM, LUWUK – Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Banggai mengikuti kegiatan gebyar UMKM se Sulawesi Tengah. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam ranga memperingati hari UKM Nasional ke 6 yang diselenggarakan secara virtual oleh Dinas Koperasi Provinsi Sulawesi Tengah dan ABDSI Sulteng, Selasa (24/8/2021).
Kegiata yang digelar secara virtual itu, diikuti oleh seluruh Dinas Koperasi dan UKM se Sulteng. Dalam rapat tersebut Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Banggai membahas produktivitas dan strategi penjualan dimasa pandemi saat ini.
Seperti diketahui, pandemi menghantam sendi-sendi ekonomi di Kabupaten Banggai, membuat para pelaku UMKM terutama dalam hal produktivitas dan penjualanya merosot.
Plt Kabid Dinas Koperasi dan UKM Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Banggai, Ryani Malla kepada media ini mengatakan, melalui kegiatan tersebut diharapkan dapat membangkitkan kembali semangat dalam berusaha.
Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk meningkatkan produktivitas serta penjualan para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM)
“Pihak Provinsi dan ABDSI Sulawesi Tengah akan menggandeng para pelaku serta memback up dalam pemasaran dan bazar online. Kemudiakan, dimasukan dalam katalog,” tuturnya.
(yman)
Discussion about this post