Beritabanggai.com
No Result
View All Result
  • Login
  • Daerah
    • Banggai
    • Banggai Kepulauan
    • Banggai Laut
  • Berita Nasional
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Teknologi
  • Wisata
  • Video
facebook
youtube
  • Daerah
    • Banggai
    • Banggai Kepulauan
    • Banggai Laut
  • Berita Nasional
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Teknologi
  • Wisata
  • Video
No Result
View All Result
Beritabanggai.com
  • BERANDA
  • BANGGAI
  • BANGKEP
  • BALUT
  • NASIONAL
tv
Home ANGGARAN

Badan Anggaran DPRD Banggai Soroti Kualitas Dokumen KUA PPAS 2026

Berita Banggai by Berita Banggai
18 November 2025
0
ADVERTISEMENT

BERITABANGGAI.COM, LUWUK – Badan Anggaran DPRD Kabupaten Banggai menyoroti kualias dokumen Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Plafon Perioritas Anggaran Sementara (PPAS) yang diajukan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) kepada DPRD Banggai.

Dalam pembahasan yang digelar Banggar DPRD Banggai pada Senin (17/11/2025) anggota Badan Anggaran DPRD Kabupaten Banggai, Batia Sisilia Hadjar memberi apresiasi kepada TAPD yang telah menyampaikan dokumen KUA PPAS kepada DPRD jauh sebelum pembahasan. Hal itu penting agar DPRD bisa memiliki waktu yang cukup untuk membacanya.

Meski begitu politisi NasDem itu merasa perlu memberikan kritik atas sistematika penyusunan dokumen yang dinilainya tidak teratur. Terutama yang ditemukan pada BAB II dokumen KUA dimana pokok pembahasan yang disajikan dalam dokumen tersebut tidak beraturan.

“Saya melihat di BAB II ini pokok bahasannya tidak teratur. Dari awalnya 2.1.1 kemudian 2.1.2 kemudian 2.1.3 langsung meloncat ke 3.1.4 dan seterusnya. Tolong hal hal seperti ini diperhatikan. Jangan ada kesan dokumen ini disusun asal asalan,” kata Batia.

Selain menyoal sistematika penyusunan pada BAB II, Batia juga menyoroti isi dari BAB III dokumen KUA yang dinilainya tidak relefan. Pasalnya Bab tersebut membahas Asumsi Dasar dalam penyusunan RAPBD 2026, namun isinya hanya menyajikan informasi Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) periode 2025-2029.

“Kita ini membahas KUA 2026, kenapa isinya RPJMD semua. Bolehlah ada informasi RPJMD sebagai pengantar, tetapi harus ada pembahasan tentang Asumsi RAPBD 2026, ini tidak disajikan disini,” kata Batia.

Batia mengingatkan dokumen KUA harus disusun dengan baik, karena menjadi dasar di dalam penyusunan APBD.

Sekretaris Daerah Kabupaten Banggai yang juga ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Ramli Tongko, pada kesempatan itu mengakui terjadi kekeliruan di dalam sistematika penyusunan pokok bahasan dalam Bab II. Ramli meminta staf yang mempersiapkan dokumen tersebut untuk memperbaikinya.

“Sebenarnya dokumen ini juga akan di asistensi oleh provinsi, jadi beberapa koreksi dari Banggar akan segera kami perbaiki,” kata Ramli.

Begitu juga dengan BAB III yang menyajikan informasi RPJMD, menurut Ramli, seharusnya memang yang disajikan setidaknya adalah Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD). Mengenai hal tersebut juga akan diperbaiki.

Wakil Ketua DPRD Banggai, Wardani Murad, mengingatkan Sekda Banggai Ramli Tongko untuk mengoreksi terlebih dahulu dokumen sebelum diajukan ke DPRD Banggai. Wardani juga menilai ada beberapa hal lain di dalam dokumen tersebut yang seharusnya dikoreksi dahulu oleh Sekretaris Daerah sebelum diajukan ke DPRD Kabupaten Banggai untuk dibahas.

Pembahasan Badan Anggaran DPRD Banggai dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah terkait Kebijakan Umum Anggaran (KUA) 2026 tersebut diakhiri setelah pembahasan BAB III tersebut, dan akan dilanjutkan pada Selasa (18/11/2025) untuk BAB IV tentang Pendapatan Daerah dan seterusnya.

Untuk diketahui Banggar DPRD dan TAPD Pemda Banggai menyepakati mekanisme pembahasan dilakukan dengan cara membahas dokumen Bab per Bab dari 7 Bab yang ada dalam dokumen KUA tahun 2026 tersebut. (*)

 

(BB/03)

Tags: BATIA SISILIA HADJARKUA PPAS BANGGAI 2026Wardani Murad
ADVERTISEMENT

BERITATERKAIT

Pengkab Taekwondo Banggai Gelar Ujian Kenaikan Tingkat Sabuk Untuk Ratusan Peserta

by Berita Banggai
12 Januari 2026
0

  BERITABANGGAI.COM, LUWUK - Pengurus Kabupaten (Pengkab) Taekwondo Indonesia Banggai, menggelar Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) sabuk, bertempat di Gedung SSC...

Sumbang 13 Medali di Taekwondo Open Tournament Gubernur Cup, Atlet Berprestasi BTC Luwuk Terima Bonus

by Berita Banggai
9 Januari 2026
0

BERITABANGGAI.COM, LUWUK - Banggai Taekwondo Club (BTC) Luwuk salah satu Club di Kabupaten Banggai ini, menyumbang 12 medali pada event...

Program TAMASYA Yang Digagas JOB Tomori Beri Manfaat Bagi Warga

by Berita Banggai
5 Januari 2026
0

  BERITABANGGAI.COM, LUWUK — JOB Pertamina–Medco E&P Tomori Sulawesi (JOB Tomori) berkomitmen untuk mendukung tumbuh kembang anak di Kabupaten Banggai....

Jika Ukurannya Jalan, Daendels Masih Juara

by Berita Banggai
5 Januari 2026
0

  TULISAN  ini bermula dari obrolan santai di grup WhatsApp. Ada yang dengan penuh keyakinan menyimpulkan: bupati sekarang luar biasa...

PT. KLS Kembali Salurkan Paket Sembako, Kali Ini di Desa Tuntung dan Matabas Kecamatan Bunta

by Berita Banggai
5 Januari 2026
0

  BERITABANGGAI.COM, BUNTA- Sebagai perusahaan lokal yang bergerak di sektor perkebunan kelapa Sawit, PT. Kurnia Luwuk Sejati (KLS) terus berkontribusi...

APBD Turun, Proyek Melesat: Siapa yang Diuntungkan di Banggai?

LKPP Surati Inspektorat Banggai, Supriadi Lawani: Jangan Ada Pembiaran dalam Dugaan Pengadaan Bermasalah

by Berita Banggai
4 Januari 2026
0

  BERITABANGGAI.COM, LUWUK — Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) resmi menyurati Inspektur Kabupaten Banggai terkait pengaduan dugaan penambahan syarat...

Next Post
Batia Dan Irwanto Kulap Soroti Permasalahan Kesenjangan Antar Wilayah Dalam Kebijakan Umum Anggaran 2026

Batia Dan Irwanto Kulap Soroti Permasalahan Kesenjangan Antar Wilayah Dalam Kebijakan Umum Anggaran 2026

Legislator Gerindra Masnawati Minta Pemda Banggai Terapkan Keadilan Pembangunan

Legislator Gerindra Masnawati Minta Pemda Banggai Terapkan Keadilan Pembangunan

Discussion about this post

Pengkab Taekwondo Banggai Gelar Ujian Kenaikan Tingkat Sabuk Untuk Ratusan Peserta

by Berita Banggai
12 Januari 2026
0

Sumbang 13 Medali di Taekwondo Open Tournament Gubernur Cup, Atlet Berprestasi BTC Luwuk Terima Bonus

by Berita Banggai
9 Januari 2026
0

Program TAMASYA Yang Digagas JOB Tomori Beri Manfaat Bagi Warga

by Berita Banggai
5 Januari 2026
0

Jika Ukurannya Jalan, Daendels Masih Juara

by Berita Banggai
5 Januari 2026
0

Pos-pos Terbaru

  • Pengkab Taekwondo Banggai Gelar Ujian Kenaikan Tingkat Sabuk Untuk Ratusan Peserta
  • Sumbang 13 Medali di Taekwondo Open Tournament Gubernur Cup, Atlet Berprestasi BTC Luwuk Terima Bonus
  • Program TAMASYA Yang Digagas JOB Tomori Beri Manfaat Bagi Warga
  • Jika Ukurannya Jalan, Daendels Masih Juara
  • PT. KLS Kembali Salurkan Paket Sembako, Kali Ini di Desa Tuntung dan Matabas Kecamatan Bunta
  • Tentang Kami
  • Susunan Redaksi
  • Pedoman Media siber
  • Kebikalan Privacy
MEDIA NETWORK

© 2022 BERITABANGGAI.COM

No Result
View All Result
  • Daerah
    • Banggai
    • Banggai Kepulauan
    • Banggai Laut
  • Berita Nasional
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hukrim
  • Kesehatan

© 2022 BERITABANGGAI.COM

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In