Beritabanggai.com
No Result
View All Result
  • Login
  • Daerah
    • Banggai
    • Banggai Kepulauan
    • Banggai Laut
  • Berita Nasional
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Teknologi
  • Wisata
  • Video
facebook
youtube
  • Daerah
    • Banggai
    • Banggai Kepulauan
    • Banggai Laut
  • Berita Nasional
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hukrim
  • Kesehatan
  • Teknologi
  • Wisata
  • Video
No Result
View All Result
Beritabanggai.com
  • BERANDA
  • BANGGAI
  • BANGKEP
  • BALUT
  • NASIONAL
tv
Home Daerah Banggai

Dinkop dan UKM Banggai Gelar Sosialisasi Bangga Berkoperasi, Kadis Ingatkan Pentingnya Tata Kelola yang Baik dan Transparan

Redaksi by Redaksi
27 Agustus 2024
0
Dinkop dan UKM Banggai, menggelar sosialisasi perkoperasian (bangga berkoperasi) bagi pengurus, pengawas, pengelola koperasi, Selasa 27 Agustus 2024.

Dinkop dan UKM Banggai, menggelar sosialisasi perkoperasian (bangga berkoperasi) bagi pengurus, pengawas, pengelola koperasi, Selasa 27 Agustus 2024.

ADVERTISEMENT

BERITABANGGAI.COM,Luwuk—Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Banggai, menggelar sosialisasi perkoperasian (bangga berkoperasi) bagi pengurus/pengawas/pengelola koperasi.

Kegiatan yang mengusung tema koperasi pemberdaya ini dilaksanakan di Hotel Kota Luwuk, 27 Agustus 2024.

Kegiatan ini dibuka oleh Sekdis Koperasi Melfin K Mandagi, S.Sos, mewakili Kadis Koperasi dan UKM Banggai, Helena Padeatu.

Ketua Panitia Kegiatan, Hendra Nasir, mengatakan, pelaksanaan sosialisasi perkoperasian bertujuan untuk memberikan motivasi,  pemahaman dan pengetahuan,  tentang pentingnya berkoperasi, perlunya meningkatkan kesadaran tentang kewajiban melaksanakan rapat anggota tahunan (RAT) serta memperbaiki tata Kelola manajemen koperasi dalam gerak bisnisnya.

Kegiatan ini diikuti sebanyak 30 orang peserta dari berbagai koperasi di Kabupaten Banggai. Antaranya hadir perwakilan Koperasi Tirta Keles, Koptan Momposaangu Tanga Nulipu, Kopnel Fitri PDL Bahari, Koperasi Peneti Maahas, Koptan Berkat Serese Bersatu, Kopkar Sania, Kopnel Makmur Bunga Raya, KSU Karya Sukses Bersama dan lainnya.

Hadir sebagai narasumber yakni Kepala Dinas Koperasi dan UKM Banggai dan pejabat fungsional pengawas koperasi Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sulawesi Tengah, Hj Siti Aminah, SE.,MSi.

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Banggai, Helena Padeatu diwakili Sekdis Koperasi dan UKM, Melfin K Mandagi, menerangkan bahwa koperasi merupakan salah satu pilar utama dalam perekonomian rakyat.

Koperasi memiliki peran strategis dalam meningkatkan kesejahteraan anggota dan masyarakat luas melalui prinsip-prinsip kebersamaan, kekeluargaan, dan gotong royong. “Kita harus selalu menyadari bahwa untuk menjaga keberlanjutan dan kepercayaan terhadap koperasi diperlukan tata kelola yang baik dan transparan,” katanya.

Ia menyatakan, salah satu indikator tata kelola koperasi yang baik itu adalah pelaksanaan RAT. “Rapat Anggota Tahunan tidak bisa sekedar rutinitas tahunan. RAT merupakan perangkat tertinggi dalam struktur koperasi. Dalam RAT, pengurus melaporkan hasil kerja selama setahun kepada anggota dan anggota berpartisipasi aktif dalam menentukan arah tata kelola dan manajemen koperasi,” tuturnya.

Dinas Koperasi dan UKM berharap koperasi dikelola dengan prinsip transparansi, akuntabilitas, dan demokratis.

Melalui sosialisasi, pengurus diharapkan mendapatkan pemahaman tentang pentingnya berkoperasi serta tata cara pembuatan laporan keuangan. Ini penting, agar koperasi selalu dapat menggelar rapat anggota tahunan.

Selain itu, melalui sosialisasi diharapkan peserta memperoleh pemahaman tentang prinsip prinsip koperasi, peraturan yang berlaku serta tanggung jawab dan kewajiban dalam menjalankan usaha.

Paling penting, sosialisasi ini diharapkan meningkatkan keterampilan manajerial dan menjadi wadah untuk memperbaharui informasi mengenai perkembangan terbaru perkoperasian yang mempengaruhi kinerja koperasi. “Kami berharap pengurus koperasi dapat lebih memahami tanggung jawab dan integritas dan keberlanjutan koperasi, sehingga mampu berdaya saing dan mandiri,” pungkasnya. ***

Tags: BanggaiDINAS KOPERASI DAN UKMHelena PadeatuMelfin K Mandagisosialisasi perkoperasian
ADVERTISEMENT

BERITATERKAIT

Pengkab Taekwondo Banggai Gelar Ujian Kenaikan Tingkat Sabuk Untuk Ratusan Peserta

by Berita Banggai
12 Januari 2026
0

  BERITABANGGAI.COM, LUWUK - Pengurus Kabupaten (Pengkab) Taekwondo Indonesia Banggai, menggelar Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) sabuk, bertempat di Gedung SSC...

Sumbang 13 Medali di Taekwondo Open Tournament Gubernur Cup, Atlet Berprestasi BTC Luwuk Terima Bonus

by Berita Banggai
9 Januari 2026
0

BERITABANGGAI.COM, LUWUK - Banggai Taekwondo Club (BTC) Luwuk salah satu Club di Kabupaten Banggai ini, menyumbang 12 medali pada event...

Program TAMASYA Yang Digagas JOB Tomori Beri Manfaat Bagi Warga

by Berita Banggai
5 Januari 2026
0

  BERITABANGGAI.COM, LUWUK — JOB Pertamina–Medco E&P Tomori Sulawesi (JOB Tomori) berkomitmen untuk mendukung tumbuh kembang anak di Kabupaten Banggai....

Jika Ukurannya Jalan, Daendels Masih Juara

by Berita Banggai
5 Januari 2026
0

  TULISAN  ini bermula dari obrolan santai di grup WhatsApp. Ada yang dengan penuh keyakinan menyimpulkan: bupati sekarang luar biasa...

PT. KLS Kembali Salurkan Paket Sembako, Kali Ini di Desa Tuntung dan Matabas Kecamatan Bunta

by Berita Banggai
5 Januari 2026
0

  BERITABANGGAI.COM, BUNTA- Sebagai perusahaan lokal yang bergerak di sektor perkebunan kelapa Sawit, PT. Kurnia Luwuk Sejati (KLS) terus berkontribusi...

APBD Turun, Proyek Melesat: Siapa yang Diuntungkan di Banggai?

LKPP Surati Inspektorat Banggai, Supriadi Lawani: Jangan Ada Pembiaran dalam Dugaan Pengadaan Bermasalah

by Berita Banggai
4 Januari 2026
0

  BERITABANGGAI.COM, LUWUK — Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) resmi menyurati Inspektur Kabupaten Banggai terkait pengaduan dugaan penambahan syarat...

Next Post

Bali Mang : Belanja Daerah Dalam APBD Harus Berpihak Pada Masyarakat

Awasi ASN Ikut Deklarasi, Bawaslu Banggai Diminta Tegas!

Discussion about this post

Pengkab Taekwondo Banggai Gelar Ujian Kenaikan Tingkat Sabuk Untuk Ratusan Peserta

by Berita Banggai
12 Januari 2026
0

Sumbang 13 Medali di Taekwondo Open Tournament Gubernur Cup, Atlet Berprestasi BTC Luwuk Terima Bonus

by Berita Banggai
9 Januari 2026
0

Program TAMASYA Yang Digagas JOB Tomori Beri Manfaat Bagi Warga

by Berita Banggai
5 Januari 2026
0

Jika Ukurannya Jalan, Daendels Masih Juara

by Berita Banggai
5 Januari 2026
0

Pos-pos Terbaru

  • Pengkab Taekwondo Banggai Gelar Ujian Kenaikan Tingkat Sabuk Untuk Ratusan Peserta
  • Sumbang 13 Medali di Taekwondo Open Tournament Gubernur Cup, Atlet Berprestasi BTC Luwuk Terima Bonus
  • Program TAMASYA Yang Digagas JOB Tomori Beri Manfaat Bagi Warga
  • Jika Ukurannya Jalan, Daendels Masih Juara
  • PT. KLS Kembali Salurkan Paket Sembako, Kali Ini di Desa Tuntung dan Matabas Kecamatan Bunta
  • Tentang Kami
  • Susunan Redaksi
  • Pedoman Media siber
  • Kebikalan Privacy
MEDIA NETWORK

© 2022 BERITABANGGAI.COM

No Result
View All Result
  • Daerah
    • Banggai
    • Banggai Kepulauan
    • Banggai Laut
  • Berita Nasional
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hukrim
  • Kesehatan

© 2022 BERITABANGGAI.COM

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In