BERITABANGGAI.COM,Luwuk—Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Banggai, Helena Padeatu, M.Hum, menghadiri sekaligus membuka kegiatan Rapat Anggota Tahunan (RAT) TKBM Teluk Lalong Pelabuhan Luwuk Tahun Buku 2023.
RAT Koperasi Karyawan TKBM Teluk Lalong Tahun berlangsung di Aula BPU Kelurahan Luwuk, Sabtu 29 Juni 2024.
Agenda RAT melakukan pertanggungjawaban dan pemilihan pengurus baru.
Koperasi Karyawan TKBM Teluk Lalong merupakan salah satu koperasi paling aktif di Kabupaten Banggai.
Setidaknya, dalam dua tahun terakhir Koperasi Karyawan TKBM aktif menggelar Rapat Anggota Tahunan.
RAT tahun 2022, misalnya, dihadiri oleh Kabid Kelembagaan Dinkop dan UKM Banggai dan RAT yang berlangsung tahun 2023 dihadiri Sekdis Koperasi dan UKM Kabupaten Banggai.
Kepala Dinas Koperasi dan UKM Banggai, Helena Padeatu, mengapresiasi Kopkar TKBM Teluk Lalong yang aktif.
Termasuk dalam menggelar RAT yang menjadi amanat Undang–Undang Nomor 25 Tahun 1992 tentang Perkoperasian.
Helena mengatakan, harapannya agar Kopkar TKBM Teluk Lalong kedepan terus menjadi koperasi yang sehat, yang bertumbuh dan menjadi modern.
“Kami akan terus memberikan support kepada pengurus Kopkar TKBM Teluk Lalong, sebagai pembina koperasi kami siap untuk terus membimbing pengurus Kopkar TKBM Teluk Lalong,” katanya.
Ia menekankan beberapa hal sebelum membuka kegiatan RAT.
Ia juga berharap pengurus koperasi karyawan untuk selalu taat pada aturan. Termasuk dalam hal pergantian pengurus, agar sesuai dengan kesepakatan bersama.
“Kami berharap pengurus baru yang terpilih dapat mengayomi seluruh anggota Kopkar TKBM Teluk Lalong,” tuturnya. (BB/007)
Discussion about this post