BERITABANGGAI.COM, BALANTAK UTARA – Karena dibiarkan dan tidak pernah mendapatkan pemeliharaan, berbagai fasilitas yang di bangun pemerintah daerah di destinasi pariwisata pulo dua kini mulai hancur.
Pantauan media ini pada Minggu (6/10/2024), berbagai sarana dan prasarana pariwisata di daerah itu telah mengalami kerusakan parah, dan tidak menunjukan adanya upaya pemeliharaan.
Jalan rabat yang dibangun menuju fasilitas wisata itu telah ditutupi semak belukar dan pohon tumbang. Gazebo dan tempat menginap yang dibangun dengan material kayu telah mengalami kerusakan dan dikelilingi rumput liar.
Bahkan, beberapa gazebo dan tempat menginap tidak lagi memiliki dinding. Papan yang digunakan tak terlihat lagi. Adapun kamar kecil yang berbahan beton juga mengalami kerusakan berat. Pintu dan atapnya telah copot.
Destinasi Pulo Dua pernah diberikan perhatian serius oleh pemerintah daerah, terutama di zaman pemerintaha Herwin Yatim, namun dalam tiga tahun terakhir destinasi tersebut tidak pernah lagi dialokasikan anggaran, walaupun untuk pemeliharaan. (*)
(bb/03)
Discussion about this post