BERITABANGGAI.COM, BANGKEP- Pemerintah Desa Popidolon Kecamatan Liang, Kabupaten Banggai Kepulauan menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa, Selasa (06/07/21).
Bantuan BLT DD tahap III peruntukan bulan Maret 2021 sebanyak 27 KK, keluarga penerima manfaat (KPM).
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Desa (Kades), Jasman Soloti, mengatakan penyaluran BLT-DD di Desa Popidolon peruntukan bulan Maret itu bisa bermanfaat bagi kebutuhan masyarakat kurang mampu dimasa pandemi dan harus difungsikan secara maksimal.
“Bantuan BLT ini harus gunakan sebaik mungkin agar terpenuhi kebutuhan warga. Sebab bantuan yang diberikan kepada warga untuk uang dimasa pandemi,” tandasnya.
Kemudian kata Jasaman, penerima 27 KPM bertempat di Balai Desa. Sedangkan untuk masyarakat yang tidak sempat hadir saat penyaluran itu, dilanjutkan di rumah masing-masing. (Kus)
Discussion about this post