BERITABANGGAI.COM, LUWUK – Pimpinan Cabang IKatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kabupaten Banggai menggelar sahur on the road, Selasa (27/4/2021). Kegiatan tersebut merupakan aksi berbagi paket makanan sahur kepada masyarakat. Pembagian dilakukan di jalan jalan umum di dalam kota Luwuk.
Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bagian dari upaya berbuat baik dan mengusi kegiatan positif pada bulan suci Ramadhan.
Koorkom IMM Unismuh Luwuk, Rasta Pradana Ahmad, menjelaskan, kegiatan tersebut adalah bagian dari program IMM di bulan suci ramadhan,
“setiap tahun pasti ada saja program yang dicanangkan sebelum memasuki Ramadhan, dan ini adalah salah satunya”, terangnya.
Lanjutnya, pada kegiatan itu pihaknya membagikan kurang lebih 40 bungkus makanan yang disebar mulai dari Kelurahan Soho hingga tugu Adipura Luwuk.
“kita jalan dari Soho, liat ada orang di pinggir jalan lalu kita kasih, sampai ke tuguh Adipura” kata rasta, sapaan akrabnya.
Dari kegiatan tersebut pihaknya berharap agar semangat berpuasa tidak hilang di akhir – akhir Ramadhan ini. Selain itu, kegiatan tersebut diharapkan dapat membangun tali silaturahim antara setiap kader tetap terjaga.
“kegiatan seperti ini sengaja dibuat hanya untuk mempererat tali silaturahim antar kader, dan menjaga semangat kita untuk berpuasa”, pungkasnya. (bb/05)
Discussion about this post