BERITABANGGAI.COM, LUWUK – Ketua DPD NasDem Kabupaten Banggai Batia Sisilia Hadjar menggelar pertemuan bersama relawan calon presiden RI Anies Baswedan di Sekretariat NasDem Kabupaten Banggai komplek Luwuk Shopping Mall, Rabu (12/10/2022).
Batia yang didampingi jajaran pengurus DPD NasDem Kabupaten Banggai melakukan pertemuan singkat bersama relawan Anies Baswedan yang tergabung dalam Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (ANIS), yang dipimpin oleh DR.Farid Haluti. Selain Relawan ANIS, ada pula relawan Anies Baswedan lainnya yang ikut dalam pertemuan tersebut, yakni MANIS (Emak Emak Anies).
Pada Pertemuan itu, Batia menjelaskan, Partai NasDem telah mendeklarasikan calon presiden untuk pemilihan Presiden tahun 2024 mendatang yakni Anies Baswedan. Menurut Batia, sebelum Partai NasDem mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai capres, diberbagai daerah termasuk di Kabupaten Banggai relawan Anies Baswedan sudah terbentuk.
“Oleh karena itulah pertemuan ini kita lakukan. Sebagai pertemuan awal dalam merancang pergerakan politik kita dalam memenangkan Anies Baswedan sebagai presiden RI pada Pemilu 2024 mendatang,” katanya.
Batia menjelaskan perlu ada kordinasi dan kerjasama di dalam perjuangan memenangkan Anies Baswedan pada Pemilu mendatang, sehingga kerja kerja politik di lapangan menjadi lebih terukur dan terkonsolidasi dengan baik.
“Saya optimis jika kita bekerja keras dan bekerja sama dengan baik, maka perjuangan kita akan membuahkan hasil kemenangan sebagaimana yang kita harapkan,” tuturnya.
Sementara itu, Kordinator Presidium Relawan Anis, DR.Farid Haluti, pada kesempatan itu menyampaikan optimisme yang kuat tentang kemenangan Anies Baswedan dalam Pilpres 2024 mendatang. Kata dia, keputusan Partai NasDem memberikan dukungan kepada Anies Baswedan menjadi kabar gembira dan penambah semangat bagi relawan yang ada di Kabupaten Banggai.
Pada kesempatan itu, Farid Haluti menyampaikan rencana kerja Relawan Anis dalam waktu dekat melakukan deklarasi. Partai NasDem, melalui Batia Sisilia Hadjar menyambut baik rencana reklarasi Relawan Anis dan bersedia memberikan suport dan dukungan terhadap pelaksanaan kegiatan tersebut.
(bb/03)
Discussion about this post