BERITABANGGAI.COM, Luwuk – Bupati Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah, Dr. Ir. H. Herwin Yatim, MM melepas secara resmi bantuan kemanusiaan untuk korban gempa bumi di Majene dan Mamuju Sulawesi Barat pada Senin (18/1/2021). Bantuan yang berasal dari pemerintah daerah, Polres Banggai, Lembaga, Instansi serta Seluruh lapisan masyarakat itu disalsurkan melalui Relawan rumah Zakat Kabupaten Banggai.
Bantuan tersebut sebanyak 3 truk sembako, antara lain terdiri dari 12 Ton Beras, 100 Dos Indomie, 400 Dos Air Mineral, serta berbagai macam sembako lainnya. Selain itu, bantuan yang dikirimkan juga berupa bantuan 1.000 masker untuk pencegahan terjadinya penyebaran Covid-19 di lokasi pengungsian.
Bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian pemerintah Kabupaten Banggai terhadap masyarakat Majene Sulbar atas musibah yang terjadi, untuk meringankan beban terhadap para korban yang terkena dampak.
“Kami mengucapkan turut berduka cita yang mendalam atas musibah yang menimpa saudara kita di Sulbar, serta sangat mengapresiasi dan berterimakasih kepada Rumah Zakat serta seluruh Relawan dan donatur karna telah menyalurkan bantuan Kemanusiaan kita terhadap sesama saudara kita yang tertimpa musibah,” kata Herwin.
Selain itu, Bupati Banggai juga berdo’a semoga dengan pengawalan Rumah Zakat serta relawan yang berangkat ke lokasi bencana dapat diberikan perlindungan dan keselamatan sampai di tujuan.
“Semoga pula seluruh masyarakat Kabbupaten Banggai dan masyarakat Sulbar selalu diberi kesehatan dan perlindungan serta dihindarkan dari musibah dan marabahaya,” kata Herwin lagi. (bb/03)
Discussion about this post